Jakarta - Intel segera memperkenalkan prosesor dengan nama sandi Medfield untuk tablet dan ponsel. Dalam sebuah pengujian, prosesor 32nm itu konon lebih kencang dari Tegra 2 dan Snapdragon.
Adalah situs VR-zone yang mengklaim telah mendapatkan sumber informasi dari salah satu karyawan Intel soal strategi mereka menggarap pasar ponsel dan tablet. Antara lain dengan menggabungkan 4 divisi raksasa mikrochip tersebut, Mobile Communications, Mobile Wireless, Netbook & Tablet PC and Ultra-Mobility.
Divisi tersebut nantinya bernama Mobile and Communications, yang akan dipimpin oleh Mike Bell dan Hermann Eul. Nah, divisi ini akan serius mengembangkan prosesor Medfield. Seperti yang dikutip detikINET, Rabu (28/12/2011).
Medfield merupakan prosesor 32nm SoC pertama Intel yang dibuat untuk menantang prosesor seri A dari Apple, Nvidia Tegra, Qualcomm Snapdragon, Samsung Exynos, dan OMAP dari Texas Instruments.
Performa prosesor Medfield coba ditunjukan dalam tablet berukuran 10,1 inch 1280 X 800 pixel dan memori RAM 1GB DDR2. Sedangkan untuk sistem operasinya menggunakan Android Honeycomb.
Pengujian dilakukan dengan aplikasi benchmark Caffeinemark, hasilnya? Intel Medfield 1,6 GHz memperoleh skor 10500, sementara Nvidia Tegra 2 mendapat 7500, Qualcomm Snapdragon MSM8260 di 8000, serta Samsung Exynos yang memperoleh angka 8500.
Melihat spesifikasi yang ditawarkan sepertinya Medfield memang cukup menjanjikan, sayang nilai skor di atas masih belum bisa dipastikan kebenarannya.
0 komentar:
Post a Comment
Tolong tinggalkan komentar untuk kemajuan blog ini...
Tolong Laporkan Bila Ada link Download Yang Mati Atau Tidak Berfungsi..Terimakasih
Para pengurus Blog bayu7key Tidak selalu Online untuk memantau Komentar yang Masuk, Jadi tolong berikan Komentar Anda dengan Pantas dan Layak dikonsumsi oleh Publik. No SARA, SPAM dan Sejenisnya.